Mahasiswa KKN Desa Dukong Sukses Gelar Sosialisasi PHBS di SDN 6 Simpang Pesak

by -

Kelompok 13 KKN Desa Dukong sukses menggelar Sosialisasi PHBS (Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat) di SDN 6 Simpang Pesak, Kabupaten Belitung Timur, pada Kamis, (18/07/2024).

Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan pada 6 kelas. Setiap kelas diisi oleh beberapa anggota untuk mensosialisasikan kepada anak-anak mengenai perilaku hidup bersih dan sehat. Adapun fokus sosialisasi ini adalah mengajarkan kepada anak-anak sekolah dasar untuk menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat seperti mencuci tangan dan menggosok gigi. Sosialisasi kegiatan ini bertujuan untuk melakukan pemahaman kepada anak–anak akan pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat agar terhindar dari kuman dan penyakit.

Adapun kegiatan ini dilaksanakan dengan langsung mempraktekkan cara mencuci tangan dan menggososk gigi yang baik dan benar, selanjutnya diselingi dengan beberapa pertanyaan untuk melihat seberapa paham anak-anak terhadap materi yang disampaikan anggota KKN. Melihat banyaknya antusias anak-anak untuk menjawab pertanyaan yang diberikan oleh pemateri, mengartikan bahwa anak-anak paham akan perilaku hidup bersih dan sehat.

Baca juga:  Perhimpunan Pers Mahasiswa Indonesia (PPMI) Dewan Kota Bangka Belitung, Gelar Musyawarah Kota Ke-2

Fabbio Fernando, Ketua Divisi Kesehatan dan Olahraga mengatakan, “Alhamdulillah, melihat antusias anak-anak terhadap sosialisasi ini, kami berharap sosialisasi ini akan bemanfaat untuk kedepannya untuk mencegah terdampaknya penyakit terkhususnya pada anak-anak SDN 6 Simpang Pesak”, ujarnya.

Penulis : Fitria Wulandari