Calon Relawan Muda UKK KSR PMI Unit IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung Mengikuti Diklatsar Lapangan Angkatan XIV

by -

UKK KSR PMI Unit IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung adakan Diklatsar Lapangan Angkatan XIV di Pantai Mang Kalok, Desa Rebo. Kegiatan ini dilaksanakan selama lima hari, yaitu pada tanggal 21-25 Januari 2023, dengan mengusung tema “Mewujudkan Relawan KSR PMI IAIN Yang Berintegritas, Berjiwa Sosial dan Loyal Terhadap Organisasi”.

Diklatsar Lapangan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun oleh UKK KSR PMI Unit IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung. Kegiatan ini bertujuan untuk menambah wawasan para calon relawan muda tentang kepalangmerahan, pertolongan pertama, jungle rescue, water rescue, dan ilmu lainnya yang dapat membangun kapasitas dan kualitas diri para calon relawan muda UKK KSR PMI Unit IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung.

Baca juga:  Berjalan Dengan Kondusif: KPUM Adakan Debat Paslon Ketua dan Wakil Ketua Presiden Mahasiswa IAIN SAS Babel Periode 2023

Habib Yarhamka selaku Komandan UKK KSR PMI Unit IAIN SAS Bangka Belitung Periode Tahun 2022 membuka sekaligus melepaskan para calon relawan muda pada kegiatan Diklatsar Lapangan Angkatan XIV. Dalam sambutannya, Habib menyampaikan harapannya mengenai kegiatan ini agar dapat menghasilkan para relawan muda yang berkualitas.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi relawan tangguh serta menambah wawasan ilmu bagi kita,dan semoga adik-adik semua bisa bertahan dan berproses di UKK KSR PMI Unit IAIN SAS Bangka Belitung, semoga ilmu yang kita dapat selama kegiatan ini bisa bermanfaat dan berguna bagi kita semuanya,” ucap Habib.