Penyerahan Hasil Donasi Ke Pondok Tahfizh Guntur Pangkalen Batu

by -

Bangka(2/7/2021)-DEMA Institut dan DEMA Fakultas KBM IAIN SAS BABEL melakukan Penyerahan hasil donasi ke Pondok Pesantren Tahfizh Guntur Pangkalen Batu. Penyerahan tersebut dilakukan pada hari kamis (01/06) yang diawasi oleh SEMA KBM IAIN SAS BABEL.

Donasi ini terkumpul dari open donasi dan penggalangan dana yang dilakukan oleh DEMA KBM IAIN SAS BABEL yang berkolaborasi dengan DEMA Fakultas. Bentuk donasinya adalah barang-barang yang dibutuhkan oleh Pondok Pesantren Guntur yaitu: pakaian untuk santri-santri, Alquran, kipas angin, alat-alat tulis dan lainnya. “Donasi ini adalah bentuk usaha dari Dema IAIN SAS BABEL untuk membantu Pondok Pesantren Guntur walaupun tidak seberapa In syaa Allah berkah” Ujar Ketua SEMA KBM IAIN SAS BABEL (Andi Alamsyah).

Baca juga:  Gunung Semeru Kembali Bererupsi Dengan Mengeluarkan Awan Panas

Ustad Guntur selaku pendidik di Pesantren Guntur mengucapkan banyak terima kasih dan mengharapkan bantuan dari mahasiswa selalu dilakukan. “Kami sangat berterima kasih atas bantuan ini dari Dema IAIN SAS BABEL , In syaa Allah ini sangat bermanfaat dan akan kami pergunakan semestinya, bantuan ini adalah untuk santri, santri ini adalah adek kita bersama, adek-adek saya, juga adek-adek kalian. Kami berharap kawan-kawan mahasiswa tidak berhenti di sini untuk melakukan kebaikan, agar adek-adek kita ini bisa terus belajar. Silahkan yang ingin mambantu baik itu memberikan bantuan materi atau tenaga. Diisini sangat membutuhkan relawan juga, kami juga relawan disini. Alhamdulilah santri terus bertambah, sekarang hmpir 60 santri yang sebelumnya hanya 14 santri” Ujar Ustad Guntur Pendidik Pondok Pesantren Tahfizh Pangkalen Batu

Baca juga:  Ada Apa Dengan Dema I?

Kegiatan ini juga bagian dari mempererat hubungan dengan pihak-pihak tertentu dan mengakrabkan anggota Dema. “Kami sangat berterima kasih kepada semua golongan yang telah mempercayakan donasi ini kepada kami, baik itu masyarakat, mahasiswa, terkhusus kepada Kementerian Sosial Dema Kbm Sas Babel yang telah menginisiasi open donasi ini. Alhamdulillah donasi yang telah kami buka sudah kami salurkan kepada Pondok Pesantren Guntur dengan amanah, saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh DEMA Fakultas yang telah membersamai open donasi ini sampai akhir, semoga rasa kekeluargaan kita semakin kuat lagi”. Ujar Wakil Ketua DEMA IAIN SAS BABEL (Agung Fikriansyah).

Penulis : MUDA AFREIYANTO ( Mentri Sosial DEMA IAIN SAS BABEL)

Baca juga:  IAIN Syaikh Abdurrahaman Siddik Bangka Belitung Menyelenggarakan Wisuda Sarjana dan Pascasarjana ke-IV dengan Prokes yang Ketat