3 Mahasiswa FDKI IAIN SAS Bangka Belitung Raih Predikat Kelulusan Cumlaude

by -

Bangka,04/03/2020.

Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) IAIN SAS Bangka Belitung sukses menggelar Yudisium. Yudisium ke 2 Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam tahun 2020 di ikuti oleh 35 Mahasiswa yang dikukuhkan kelulusannya pada upacara ini, yang diantaranya dari program Studi Bimbingan dan Konseling Islam (BKI) sejumlah 26 orang serta program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) sejumlah 9 orang.

Secara resmi upacara yudisium ini di buka oleh Rektor IAIN SAS Bangka Belitung, Dr. Zayadi, M.Ag.
Dalam sambutannya, rektor IAIN SAS Bangka Belitung menekankan pada bagaimana implementasi pengetahuan yang diperoleh selama melaksanakan studi di IAIN SAS Bangka Belitung dapat dileburkan dan memberikan manfaat kepada masyarakat. “Yudisium ini bukan semata ceremonial, tapi yudisium ini tidak lain adalah pengukuhan kelulusan mahasiswa di fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAIN SAS Bangka Belitung. Selamat dan semoga apa yang berhasil diraih selama ini akan menjadi bekal dalam menjalani kehidupan yang penuh dengan tantangan” ungkap Dr. Zayadi, M.Ag.

Baca juga:  Sempat Panas, Penetapan Hasil Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Dema IAIN SAS Babel Periode 2023

Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam, Dr. Zaprulkhan, M.SI juga menambahkan bahwa mahasiswa selain mampu memberi manfaat kepada masyarakat, ia juga menekankan pentingnya nilai-nilai spiritualitas dalam diri mahasiswa yang berhasil lulus tahun ini. “Nilai-nilai spiritualitas ini dapat menjadi tonggak bagi setiap aktualisasi yang dilakukan oleh mahasiswa agar siap terjun langsung dimasyarakat” tegas Dr. Zaprulkhan, M.S.I.

Segenap civitas akademika fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAIN SAS Bangka Belitung pada yudisium kali ini patut berbangga dengan dikukuhkannya 3 mahasiswa terbaik dari prodi BKI dan prodi KPI. Mahasiswa BKI yang mendapat predikat kelulusan Summa Cumlaude adalah Siti Soleha (IPK:3,89) dan Dina Eriana (IPK:3,80), Predikat Cumlaude adalah Parianto (IPK:3,55), sedangkan Mahasiswa terbaik KPI yang mendapat predikat kelulusan Amat baik adalah Siti Haryati (3,89).

Baca juga:  Alasan Pendiskualifikasian Pasangan Calon Ketua dan Wakil Ketua DEMA KBM IAIN SAS BABEL 2022

Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam akan terus melalukan sosialisasi demi meningkatkan kuantitas mahasiswa yang kuliah di empat program studi yaitu Bimbingan dan Konseling Islam (BKI), Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Psikologi Islam (PI) dan Jurnalistik Islam (JI). Serta akan selalu meningkatkan kualitas pelayanan kepada mahasiswa agar pada yudisium ditahun selanjutnya mampu meluluskan mahasiswa dari ke empat prodi tersebut dengan cepat dan berkualitas.

Penulis: Rafles Abdi Kusuma / Yandi Hafizallah